-
AKTIFITAS
AKTIFITAS
-
TIPS n TRIK
TIPS n TRIK
-
INFO+
-
BUS n Me
BUS n Me
Pengunjung
Omah Mlaku by PO Nusantara
Mungkin para pembaca telah mengetahui kharisma dari bus yang satu ini, ya inilah "OMAH MLAKU" sebuah bus pariwisata persembahan dari PO Nusantara untuk mereka yang membutuhkan kenyamanan dalam Pariwisata, Bisnis dan lain-lain, Bus ini adalah satu-satunya bus termewah diantara jajaran bus pariwisata lainnya, mengandalkan dapur pacu Volvo B12M yang tak diragukan lagi kehandalannya membuat bus ini dapat melesat dengan aman dan nyaman.
Pada bagian eksterior, Omah mlaku menggunakan balutan selendang setra dengan front lamp Marcopolo yang semuanya digarap oleh ADIPUTRO Karoserie terkesan anggun nan cantik ketika berjalan dan juga berkat chassis sekelas volvo bus ini nampak hampir menempel tanah namun tetap terkesan tinggi, untuk bagian interior kesan yang didapat pada pandangan pertama yaitu serasa didalam hotel mewah berjalan maka dari itu bernama OMAH MLAKU, bagi para pelancong yang suka surving dunia maya jangan khawatir bus ini selain bernama Omah Mlaku juga mempunyai julukan lain yaitu CYBER BUS itu dikarenakan dalam bus ini sudah terintegrasi jaringan wifi 3.5 G dengan provider Indosat sehingga tidak usah pusing saat lupa tidak membawa modem atau alat konektivitas lainnya, untuk bisa berada didalam nya selama sehari Passanger mungkin perlu merogoh kocek sedikit lebih dalam karena tarif sehari menggunakan Omah Mlaku sekitar 5 jutaan, harga yg cukup mahal bagi saya namun saya rasa juga cukup sepadan dengan kemewahan yang diberikan
Untuk karakteristik dari VOLVO B12M sendiri yaitu Bus ini dilengkapi dengan mesin Volvo 12.000 cc dengan desain horisontal. Mesin dipasangn di bagian tengah, untuk mendapatkan tingkat keamanan yang tinggi dengan distribusi bobot yang merata, bagasi yang lebih luas, serta tingkat kebisingan yang rendah.
Bentuk baru bus ini sebagai jawaban kebutuhan desain yang menggunakan perangkat elektronik tingkat tinggi, interval perawatan yang lebih lama, serta bebas dari biaya pelumasan di beberapa tuas antar sambungan bagian. Juga terdapat beberapa pilihan untuk kapasitas tangki bahan bakar dari 300 hingga 700 liter.
Mesin DH12 pada dasarnya sama dengan tipe mesin D12C yang didesain ulang dengan bentuk horisontal, untuk mencapai tingkat emisi yang rendah. Dari tipe mesin DH12 ini tersedia varian untuk 340, 380, dan 420 HP dengan standar emisi Euro 3 yang diklaim dapat mengurangi polusi hidrokarbon dan karbonmonoksida.
Sumber Kutipan : http://www.portalbus.info/web/content/view/42/2/
http://www.google.com